Meskipun hari sudah berganti siang, meskipun ini bulan Ramadhan,
mari kita tetap semangat, seperti semangat kita di pagi hari....
Salam sukses diambil dari do'a kita, sebagaimana setiap ucapan kita adalah do'a.
Semakin sering kita ucapkan,semakin sering pula do'a itu terpanjatkan
kepada Sang Khaliq, yang memiliki dunia beserta isinya.
Blog ini adalah awal untuk menunjukkan kepada Indonesia, bahwa masih ada pemuda yang sukses. Banyak dari kita yang beranggapan bahwa untuk menjadi orang yang sukses, haruslah menempuh pendidikan yang tinggi. Tapi semua itu salah, karena midset (pola pikir) kita seperti itu, maka kita yang tidak menempeuh pendidikan yang tinggi tidak berani untuk mengambil resiko. Padahal sebenarnya pendidikan tinggi bukan jaminan untuk menjadikan seseorang itu sukses. Tak jarang malah yang menempuh jenjang perguruan tinggi ujung-ujungnya juga pengangguran.
Sebenarnya bukan masalah pendidikan, tapi masalah utama yaitu keyakinan untuk menjadikan kita seseorang yang sukses. Banyak orang yang sukses tanpa melalui proses pendidikan yang tinggi, mereka hanya mempunyai semangat setinggi Mounth Everest dan sedalam Samudera Pasific (Hehehehe....Lebay.com). Bukannya percuma, tapi Ilmu (Teori) tanpa aplikasi (praktek) itu sama saja bohong. Tapi ketika kita selalu melakukan sebuah praktek meskipun tanpa teori adalah sebuah percobaan. Dan apabila percobaan itu dilakukan secara continue, maka secara tanpa sadar Ilmu kita akan bertambah dan menghasilkan sebuah penemuan yang besar, yaitu kesuksesan dalam proses dan tujuan dari setiap impian kita.
Sekali lagi pegang keyakinan agar kita selalu bisa melawati setiap proses untuk menuju cita-cita dan impian kita dengan sukses.
Salam Sukses Selalu......
Wassalamu'alaikum. Wr. Wb....